64 Ribu Orang Kunjungi IKN saat Libur Lebaran, Ada Turis Asing

  JAKARTA- Ribuan orang mendatangi kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur (Kaltim) selama libur Lebaran 2025. Tercatat ada 64 ...

 


JAKARTA- Ribuan orang mendatangi kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur (Kaltim) selama libur Lebaran 2025. Tercatat ada 64 ribu pelancong dalam negeri maupun mancanegara yang datang ke IKN sejak 27 Maret sampai hari ini.

"Jumlah kunjungan ke IKN sejak 27 Maret 2025 hingga 5 April 2025 sudah lebih dari 64.000 orang, meningkat signifikan setelah Idul Fitri dengan puncak kunjungan pada Kamis, 3 April yang mencapai 14.104 orang dalam satu hari," ujar Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otorita IKN Thomas Umbu Pati Tena Bolodadi, di Kota Nusantara, Sabtu (5/4), dikutip dari Antara

Thomas merinci kedatangan wisatawan ke IKN, pada 1 April jumlah pengunjung 8.219 orang, kemudian 2 April 12.958 orang, puncaknya adalah pada 3 April yang mencapai 14.105 orang. Kemudian pada 4 April tercatat ada 10.215 orang, sedangkan pada 5 April ini sebanyak 12.307 pengunjung.

Para pengunjung berasal dari berbagai daerah di Indonesia dan dari mancanegara, seperti Brunei Darussalam, Malaysia, China, Eropa, dan Korea Selatan. Mereka datang untuk melihat langsung proses pembangunan IKN yang tengah berjalan sebagai bagian dari transformasi Indonesia.

"Kunjungan masyarakat sangat tinggi dan tidak hanya dari masyarakat Kalimantan. Dari luar Kalimantan seperti Jawa, Sulawesi serta berbagai daerah, bahkan dari mancanegara. Itu kami catat semua yang masuk ke IKN pada liburan Hari Raya Idulfitri 2025," ujarnya.

Sedangkan dalam pelayanan kunjungan masyarakat ke IKN melibatkan berbagai pihak, termasuk TNI, Polri, relawan masyarakat setempat, dan pihak terkait lainnya.

Staf Khusus Kepala Otorita IKN Troy Pantouw menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah bekerja keras memberikan pelayanan kepada pengunjung.

"Terima kasih kepada petugas dari Otorita IKN, relawan, aparat TNI dan Kepolisian, serta semua pihak yang telah mendedikasikan waktu dan tenaga mereka di hari libur Lebaran untuk melayani masyarakat yang sangat antusias berkunjung ke IKN," ujar Troy.(CNN)

Nama

EKONOMI,3,HUKRIM,3,KENDARI,1,KESEHATAN,2,KOLTIM,2,NASIONAL,8,POLITIK,2,REGIONAL,4,SULTRA RAYA,3,VIDEO,3,
ltr
item
Pilar Keadilan: 64 Ribu Orang Kunjungi IKN saat Libur Lebaran, Ada Turis Asing
64 Ribu Orang Kunjungi IKN saat Libur Lebaran, Ada Turis Asing
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGuU7DyL2f9oOyDWiRNQJ_AqSsUyEIAqXEug7r0I3YS8rsZBSG9_hjQbNE7kscytIw7dLhtlr8wC5PuymaPiBbwLv8SQy9HXGq0dxGAgeADrWdem5QN_yHcL_gBHFA8wiody1zb10pmOb9OxvtjKpYYrPyWME5Gy2_xTCLdUS9Pp76YhUiF7d9I8up6yg/s16000/program-kpbu-dan-investasi-terus-berjalan-bangun-ikn-2_169.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGuU7DyL2f9oOyDWiRNQJ_AqSsUyEIAqXEug7r0I3YS8rsZBSG9_hjQbNE7kscytIw7dLhtlr8wC5PuymaPiBbwLv8SQy9HXGq0dxGAgeADrWdem5QN_yHcL_gBHFA8wiody1zb10pmOb9OxvtjKpYYrPyWME5Gy2_xTCLdUS9Pp76YhUiF7d9I8up6yg/s72-c/program-kpbu-dan-investasi-terus-berjalan-bangun-ikn-2_169.jpeg
Pilar Keadilan
https://www.pilarkeadilan.com/2025/04/64-ribu-orang-kunjungi-ikn-saat-libur.html
https://www.pilarkeadilan.com/
https://www.pilarkeadilan.com/
https://www.pilarkeadilan.com/2025/04/64-ribu-orang-kunjungi-ikn-saat-libur.html
true
2821919562182992917
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU KATEGORI ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content